Saya termasuk yang heran ketika melihat secara langsung Yamaha N Max. Jika beberapa waktu yang lalu saya hanya bisa melihatnya di dunia maya, kemaren saya mendapati Yamaha N Max ini dengan santai terparkir di parkiran pendopo Kabupaten Grobogan. Saya datangi saja motor terbaru Yamaha ini, ternyata bongsor juga ya.
Oh iya, pengaruh besar dan kecil suatu benda di foto itu kan mendapatkan pengaruh dari sudut pengambilan gambar. Bisa jadi selama ini saya lihat gambar-gambar yang disebar kebanyakan dari sudut atas, maka akhirnya jadi kelihatan kecil. Nah waktu saya melihat Yamaha N Max ini saya coba lihat sambil duduk, akhirnya kelihatan besar.
Untuk harga Yamaha N Max di Kabupaten Grobogan sayang sekali saya belum tahu. Sebenarnya ada niatan untuk datang ke dealer buat nanya-nanya, belum jadi. Tapi kalau di Jakarta OTR 27,4 juta, biasanya di Jawa Tengah selisih satu jutaan. Tergolong murah untuk zaman sekarang dengan fitur melimpah di Yamaha N Max ini.
Belum ada tanggapan untuk "Ketemu sama Yamaha N Max, Ternyata Bongsor "
Posting Komentar
Terima kasih telah berkunjung ke blog ini, silahkan berikan komentar terkait artikel diatas.