Liveri terbaru Suzuki GSX R1000 akhirnya diaplikasikan untuk motor cc kecil Suzuki yaitu Suzuki GSX R150 dan Suzuki GSX S150. Warna yang dirilis pada penghujung tahun ini memang membuat tampilan Suzuki GSX R1000 menjadi tampil lebih elegan dan mewah.
Nah, ternyata begitu juga dengan motor cc kecilnya yang akhirnya juga mendapatkan sentuhan seperti mogenya. Motor Suzuki GSX R150 dan Suzuki GSX S150 tampak mewah dan elegan.
Nah, ternyata begitu juga dengan motor cc kecilnya yang akhirnya juga mendapatkan sentuhan seperti mogenya. Motor Suzuki GSX R150 dan Suzuki GSX S150 tampak mewah dan elegan.
Pemberian livery terbaru untuk Suzuki GSX R150 dan S150 memang bukan resmi dari pabrikan Suzuki, tapi merupakan olah desain dari Julak Sendi Design yang memberikan sentuhan desain manis untuk kedua motor ini.
Kalau diperhatikan, pengaplikasian liveri ini membuat motor yang awalnya berwarna putih kemudian diberikan striping warna biru menjadikan motor ini tampak cantik. Kesan kalem namun elegan dan mewah tampak pada motor ini. Apalagi velg juga diberikan sentuhan lis warna biru, makin juos gandos.
Ternyata sentuhan desain dari Julak Sendi tidak hanya diberikan untuk motor yang berfairing saja, tapi juga motor naked Suzuki yaitu Suzuki GSX S150. Keren kan?
Yang masih membuat penasaran adalah apakah desain ini nantinya akan diaplikasikan oleh pabrikan atau tidak kita belum tahu. Kita tunggu saja, semoga ada kabar baik.
Suzuki selalu mengeluarkan jenis kendaraan yang modern, pokoknya top tidak ada saingannya
BalasHapus