Viar Jelajah Negeri, Touring Keliling Indonesia

Setelah sukses keliling Jawa pada bulan Juni lalu, Viar yang merupakan sdpeda motor produksi PT Triangle Motorindo memiliki proyek untuk menjelajahi Indonesia. Dengan mengambil tema "Menapak jejak khatulistiwa, merajut kembali keIndonesiaan kita" Viar akan melakukan kegiatan ini dengan membawa 4 orang adventurer untuk mengelilingi Indonesia. 

Jelajah Indonesia ini akan dimulai dari Jakarta menuju ke Aceh, menelusuri Sumatra, kemudian Jawa, Kalimantan, Sulawesi, NTB/NTT hingga Papua dengan melewati berbagai medan baik aspal mauoun offroad. 

Perjalanan ini akan dimulai pada tanggal 14 September 2014 dan diperkirakan memakan waktu selama 3 bulan. Akan tetapi menurut Ahmad Daly selaku Deputy Director Viar Indonesia menyatakan bahwa keberangkatan akan dimajukan menjadi tanggal 17 Agustus tepat hari Kemerdekaan Indonesia. 

Perjalanan Viar Jelajah Negeri ini akan dilakukan oleh 4 pengendara yaitu Peter Tanujaya, Ivan Badai Caliandra, Noerprapto H Sapoetro, dan Nanang Suoprayogo. Keempat orang ini juga menggunakan 4 sepeda motor yang berbeda yaitu Viar VX 1, Viar VX II, Viar Cross X, dan Viar Cross X Spesial Edision. 

Baca ini juga Guys:

Belum ada tanggapan untuk "Viar Jelajah Negeri, Touring Keliling Indonesia"

Posting Komentar

Terima kasih telah berkunjung ke blog ini, silahkan berikan komentar terkait artikel diatas.