Marq Marquez dan Dani pedrosa yang merupakan pembalap MotoGP untuk team Repsol Honda akhirnya tiba di Bali hari ini. Mereka berdua rencananya akan merilis livery MotoGP 2015 untuk team di Nusa Dua, Bali pada esok hari tanggal 1 Pebruari 2015. Mereka berdua dipastikana akan membuka selubung yang menutupi kedua motor Honda yang akan digunakan untuk MotoGP 2015 ini.
Selain mereka berdua, juga dipastikan Suhei Nakamoto sebagai bosnya dan Livio Suppo juga hadir dalam acara ini. Selain akan membuka tabir livery MotoGP, pada saat yang bersamaan Astra Honda kabarnya juga akan meluncurkan line up motor gede mereka seperti CB650 series, CB650F series, dan CB650X Series.
Yang paling menarik disini adalah keputusan dari pihak Honda yang memilih Indonesia sebagai tempat untuk merilis livery MotoGP. Tidak seperti pesaingnya yang meluncurkan livery terbaru Movistar Yamaha di Madrid. Hal ini menimbulkan tanda tanya besar apakah benar Honda sudah mengganti sponsor resmi Trans7 untuk menayangkan MotoGP. Kita tunggu saja kabar terbarunya.
ketemu babyaliend ya mas?
BalasHapus